27 November, 2008

Manfaat Garam Yang Ramah Lingkungan

From KapanLagi.com
Garam di tempat yang salah bisa merusak lingkungan - seperti sanitasi di daratan, atau air yang terkontaminasi. Tapi juga sebuah barang yang benar-benar berguna - pada kenyataannya, tubuh kita tergantung pada garam untuk bertahan hidup. Tapi garam bukan hanya berguna untuk tubuh kita.


Untuk mendukung gerakan ramah lingkungan, garam juga memiliki peranan penting. Garam dapat digunakan sebagai alternatif lain dari bahan-bahan kimia untuk kepentingan di sekitar rumah. Selain murah, Anda juga bisa ikut berperan dalam menyelamatkan lingkungan. Berikut beberapa kegunaan garam untuk sekitar rumah:


Untuk Semir - Dengan mencampurkan garam dan cuka lalu membuatnya jadi larutan semi kental, campuran ini dapat digunakan untuk membersihkan perak dan tembaga. Gunakan kain yang lembut untuk menggosoknya, lalu cuci dengan air hangat dan keringkan.

Pembersihan - Campuran ini biasanya digunakan sebagai alat kerja di supermarket - untuk minyak dan tempat telur, tutupi tempat itu dengan garam, demi mempermudah pengambilan.

Garam Untuk Membersihkan - Campuran garam dan air panas yang seimbang dapat digunakan untuk bau tak enak dari rerumputan, juga membantu membuatnya tumbuh lebih cepat.

Untuk Menggosok Jamban dan Panci - Taburkan garam ke alat masak yang kotor sebelum menggosoknya.

Menghilangkan Noda Teh dan Kopi - Untuk menghilangkan noda teh dan kopi di cangkir, taburkan garam ke spon dan gosok dengan arah memutar di bagian nodanya.

Mensterilkan Spon - Spon dapur tempat yang biasanya digunakan berkembang biak bakteri. Dengan merendam spon di larutan air garam akan membantu membunuh kuman.

Pencegah Hama - untuk mengusir semut taburkan garam di tempat di mana binatang ini berkerumun.

Pembersih Setrika - Selama bertahun-tahun, setrika sedikit lengket karena terlalu sering digunakan. Untuk menguranginya, taburkan garam pada selembar kertas lalu setrika kertas itu.

Ini hanya sedikit hal dari beberapa manfaat garam yang banyak sekali. Tapi harus diingat, terlalu banyak garam di saluran air atau bahkan di halaman belakang akan merusak lingkungan, jadi gunakan secukupnya saja

0 komentar:


Free Blogspot Templates by Isnaini Dot Com and Supercar Pictures. Powered by Blogger